Perbedaan Listrik Arus Kuat dan Listrik Arus Lemah

by - May 01, 2023

Berdasarkan dari besar arusnya, listrik (electricity) dibedakan menjadi 2 macam, yaitu : Listrik arus kuat (High current) dan Listrik arus lemah (Low current). Arus kuat sering disebut dengan istilah Elektro sedangkan untuk arus lemah sering disebut dengan istilah Elektronika.
 

Listrik Arus Kuat

Listrik arus kuat (High electric current) adalah suatu sistem atau rangkaian kelistrikan yang mengalirkan listrik yang tinggi. Listrik arus kuat memiliki tingkat tegangan listrik menengah sampai tinggi. Instalasi listrik arus kuat biasanya berukuran sangat besar karena membutuhkan tempat untuk menampung komponen-komponen yang cukup besar.

Contohnya antara lain : Transformator (Trafo), Generator listrik, Gardu listrik, dan kabel-kabel besar di beberapa tempat.
 

Listrik Arus Lemah

Listrik arus lemah (Low electric current) adalah suatu sistem atau rangkaian kelistrikan yang mengalirkan listrik yang kecil atau lemah. Listrik arus lemah menggunakan komponen-komponen elektronika dengan ukuran kecil seperti resistor, dioda, kapasitor, transistor, dan lainnya.

Contohnya antara lain : Televisi (TV), Radio, Komputer, Laptop, dan alat elektronik lainnya.




Catatan :

- Dibuat pada 01 Mei 2023

0 Komentar